Harap Tunggu



BALAI PELATIHAN KERJA DAN TRANSMIGRASI PROVINSI JAWA TENGAH MENYELENGGARAKAN PELATIHAN TATA BOGA TANGGAP COVID-19

Banjarnegara, Klampok 3 Juni 2020 Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Tengah, Balai Pelatihan Kerja dan Transmigrasi Klampok - Banjarnegara melaksanakan Pelatihan Berbasis Kompetensi secara Institusional (Non Boarding) program pelatihan tanggap Covid-19 pelatihan tata boga/memasak Anggaran APBN Tahun 2020. Sumber pembiayaan dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Semarang dengan Nomor: DIPA. 026.13.2.452609/2020, tanggal 12 November 2019.

Dasar pelaksanaan dari hasil seleksi di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Tengah Balai Pelatihan Kerja dan Transmigrasi, Klampok Banjarnegara. Pelaksanaan Pelatihan dengan sistem Institusional, Kejuruan Pengolahan Hasil Pertanian. Lama pelatihan yaitu 80 Jam Pelatihan selama 10 hari dari tanggal 3 Juni sampai dengan 13 Juni 2020. Lokasi pelatihan di Balai Pelatihan Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Tengah, di Klampok – Banjarnegara.

Peserta pelatihan sebanyak sebanyak 16 orang yang berasal dari tenaga kerja yang terdampak Covid-19 dari kabupaten Banjarnegara dan kabupaten Purbalingga.

Fasilitas yang didapatkan peserta yaitu biaya akomodasi makan 1 (satu) kali setiap hari selama pelatihan berlangsung, bantuan transport selama pelatihan berlangsung, alat tulis, bahan pelatihan, kaos dan pakaian praktek. Setelah selesai mengikuti pelatihan peserta mendapatkan surat keterangan mengikuti pelatihan.

Pelaksanaan kegiatan program pelatihan tanggap Covid-19 dilakukan dengan menggunakan protokol kesehatan dan hasil praktek tersebut didistribusikan ke BPBD Kab. Banjarnegara, BPBD Kab. Purbalingga, BPBD Kabupaten Banyumas, Posko Covid-19 Kec. Purwareja Klampok, Desa Klampok Kec. Purwareja Klampok, Desa Mejasem Kec. Kemangkon Kab. Purbalingga, Desa Pesanggrahan Kec. Kesugihan Kab. Cilacap, Desa Binorong Kec. Bawang Kab. Banjarnegara, Desa Babakan Kec. Karanglewas Kab. Banyumas, Desa Pandak Kec. Sumpiuh Kab. Banyumas, dan Desa Majapura Kec. Bobotsari Kab. Purbalingga.